Jumat, 10 Agustus 2012

Membuat Manipulasi Gambar Spiral dengan Photoshop

Kali ini atas permintaan dari anggota Grup Dunia Desain Facebook, saya membuat tutorial memanipulasi gambar berbentuk spiral. Pada tutorial kali ini, untuk menghemat gambar yang diupload untuk tutorial, dianggap pembaca sudah mengerti apa dan bagaimana cara menggunakan beberapa menu yang ada sepeti Transform, Smudge, Move Tools dll. Contoh dari hasil akhir gambar tersebut adalah  seperti dibawah ini


 Untuk memulainya, ikuti langkah-langkah berikut ini :

  1. Buka photoshop anda
  2. Ambil gambar yang sesuai dengan yang akan kita buat, contohnya seperti ini
  3. Dengan menggunakan Polygon Lasso Tools, atau Maghnetick Lasso tools, sehingga hanya bagian tertentu saja yang kita butuhkan, hasilnya seperti ini
  4. Kemudian Rapikan gambar menggunakan Smudge Tools, akan menghasilkan gambar seperti dibawah ini
  5. Ambil background gambar drop gambar dari gambar objek tadi dengan move tools, dan atur besarnya menggunakan Ctrl + T (transform) akan menghasilkan gambar seperti dibawah ini
  6. Klik Create a New Layer, lalu dengan menggunakan Rectangular Margue Tools anda buat sebuah Frame, dan beri warna dengan menggunakan Paint bucket Tools seperti gambar dibawah ini
  7. Kemudian letakkan Layer Frame kebawah Layer Objek
  8. Klik 2 kali layer Frame, pilih Bavel and Amboss, dan setting seperti gambar dibawah ini
  9. Klik Layer Background Klik Create a New Layer akan terbentuk layer 1, lalu Pilih Layer Objek, Matikan Layer background, kemudian klik kanan Layer Objek pilih Mergerge Visible , Ganti nama Layer 1 tersebut menjadi Layer Objek, seperti gambar dibawah ini, sehingga hanya ada Layer background dan layer Objek saja
  10. Aktifkan kembali layer background, kemudian Duplicate layer Objek dengan menggunakan tombol Ctrl + J, sehingga terbentuk Layer Objek Copy
  11. Pilih layer Objek tekan tombol Ctrl + T, atur besar dari gambar, hasilnya akan menjadi seperti gambar dibawah ini
  12. Kemudian klik Layer Objek, dengan menggunakan Polygon Lasso Tools Crops bagian tangan dari objek tersebut, lalu tekan tombol Ctrl + x dan kemudian tekan tombol Ctrl + V, akan terbentuk layer baru sebut layer Tangan, geser layer tangan keatas seperti gambar dibawah ini
  13. Sama halnya dengan Layer 1 Copy, begitu juga tangan pada layer 1 copy dibuat, sehingga muncul Layer tangan 2 seperti gambar dibawah ini
  14. Kemuidian dengan kombinasi Transform Tools Scale dan Rotate pada Layer tangan dan Layer Tangan 2 anda atur sampai menjadi seperti gambar dibawah ini
  15. Antara layar Tangan dengan Layar tangan 2, dijadikan 1 dengan marge down, sehingga hanya ada Layer Tangan, gunakan smudge Tools untuk merapikan tangan tersebut sehingga menjadi seperti iniUntuk

    Teknik ini dibutuhkan Imaginasi anda sehingga tangan kelihatan lebih nyata, anda bisa menggunakan teknik Liquify
  16. Kemudian klik create a New Layer untuk merapikan gambar dengan warna hitam, gunakan brush Tools seperti gambar dibawah ini
  17. Duplicate Layer Background, letakkan di bawah layer Objek,dan atur besarnya menggunakan Transform Scale seperti gambar dibawah ini
  18. Kemudian klik Layer Objek Copy, Crops bagian frame seperti gambar dibawah ini

    Lalu tekan Ctrl + C, dan Ctrl + V, lalu atur dengan Move Tools, sampai seperti gambar dibawah ini
  19. Non aktifkan Layer background, kemudian klik layer paling atas laluk klik Marge visible, maka akan menjadi satu layer seluruhnya
  20. Aktifkan kembali Layer Background, kemudian Duplicate Layer 1, dan terbentuk layer 1 Copy
  21. Non Aktifkan Layer 1 Copy, kemudian klik Layer 1, besarkan gambar dengan Transform Scale sampai seperti gambar dibawah ini
  22. Aktifkan kembali Layer 1 Copy, kemudian dengan menggunakan Transform ->scale kecilkan gambar seperti dibawah ini
  23. Gunakan Smudge Tools untuk menghaluskan potongan dari Frame 
  24. Duplicate lagi layer 1 Copy, akan menghasilkan layer baru yaitu Layer 1 copy 2, lalu lakukan seperti langkah 24, sehingga akan menghasilkan gambar seperti dibawah ini
  25. Selesai Gambar anda terlah jadi, selamat mencoba semoga berhasil

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Label